Tips Mudah Agar Facebook Anda Tidak diHack Orang Lain

Daftar isi :
    Anda mungkin tipe orang yang gemar membagikan sesuatu di facebook, baik itu berupa gambar, video, ataupun artikel. Bahkan anda menyimpan sesuatu yang sangat penting di facebook anda, yang orang lain tidak boleh tau. Tapi apakah anda tau bahwa di luar sana banyak para hacker yang mengintai data yang anda bagikan ataupun simpan difacebook anda.


    Sangat penting bagi kita untuk mengamankan akun facebook kita, agar akun kita tidak disalahgunakan orang, yang akhirnya akan merugikan diri kita sendiri. Jangan khawatir, di sini saya akan membagikan bagaimana cara agar facebook kita tidak dihack orang lain.

    Kebanyakan orang di luar sana menggunakan cara hack facebook orang lain dengan metode lupa password. Yah yang tentunya mereka telah mengetahui e-mail facebook kita. Setelah itu, mereka melakukan intruksi-intruksi yang ada.


    Tips Agar Facebook Tidak dihack

    Hal yang paling utama yang harus anda lakukan agar akun facebook anda tidak dihack orang lain yaitu

    - Gunakan email yang berbeda antara email facebook dengan email pribadi. Tujuannya agar menghindari teman dekat anda menggunakan email tersebut untuk percobaan hack.

    -Cara untuk mengamankan akun facebook anda yang selanjutnya adalah dengan menyembunyikan alamat email di facebook. Selain menghindari hal yang bersifat phishing dan spam ke email kamu, hal ini juga berguna untuk meminimalisir serangan hacker.

    -Agar akun facebook anda aman, di saat memilih pertanyaan keamanan pastikan bahwa anda menggunakan jawaban yang sulit sekali. Bukan jawaban yang benar-benar nampak dari keseharian anda. Orang bisa saja menebak jawabannya dari postingan anda di facebook, atau mungkin kegiatan sehari-hari anda di kantor ataupun di sekolah.

    -Pelajari lebih jauh tentang metode pemulihan akun facebook lewat teman. Di situ, anda bisa secara khusus memilih tiga teman yang bisa dihubungi facebook saat anda kehilangan akses terhadap facebook anda. Pastikan orang itu adalah teman yang bisa anda percaya.

    Sekian tips dari saya. Semoga bermanfaat